Tuesday, May 29, 2012

Zero Cross Circuit

Zero Cross circuit


gambar 1

Di atas adalah rangkaian diatas dinamakan zero cross circuit, dimana sesuai dengan nama rangkaiannya ia mendeteksi titik nol dalam gelombang sinusoidal. Mari lihat grafik dibawah ini : 


gambar 2

Setelah melihat grafik di atas mudah – mudahan lebih mudah memahami yang di maksud rangkaian zerocross. Jadi rangkaian ini akan menandai titik dimana signal yang diukur melalaui titik nol.

Pada gambar 1 terlihat bahwa signal input (dalam kasus ini signal sinusoidal)  disearahkan dengan menggunakan dioda bridge maka akan menghasilkan signal setengah gelombang pada gambar 2 dengan warna biru.

Setelah signal disearahkan maka akan diumpankan pada basis transitor NPN yang mana bias kerjanya di setting sebagai switch. Anda dapat melihatnya pada gambar 1 dengan tanda panah berlabelkan “signal trigger transistor” dengan sifat yang tidak ideal transistor maka (pengaruh crossed over juction)  akan menghasilkan “signal penandaan” sesuai dengan tanda pada gambar 2.

Dan dengan signal penanda ini yang nantinya bisa diumpankan pada microcontroller atau lainnya .

masih bersambung untuk rangkaian dimmer dan jika anda menginginkan document ini dan juga file simulasinya silahkan comment dan email ke saya di ruslan_inst@yahoo.com



No comments:

Post a Comment